Tingkatkan Pelayanan, RSUD Indramayu Kembali Tambah Dokter Spesialis Jantung

Kesehatan97 Dilihat

MITRAPOLISI.COM, INDRAMAYU – RSUD Indramayu terus memperbaiki mutu pelayanannya kepada pasien dan masyarakat Indramayu. Kali ini manajemen rumah sakit kembali mendatangkan Dokter Spesialis Jantung.

Diketahui, sebelumnya RSUD Indramayu hanya memiliki satu Dokter Spesialis Jantung, yang saat itu di Penggawai oleh dr. Azlan Sain, Sp. JP. dan sekarang Poli Jantung Indramayu kedatangan dokter baru, yakni dr. Moch. Faisal Adam, Sp. JP, FIHA.

Penambahan dokter Spesialis Jantung baru ini, merupakan respon cepat manajemen rumah sakit dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yang belakangan ini banyak pasien jantung berobat di RSUD Indramayu.

“Sekarang masyarakat maupun pasien tidak perlu khawatir lagi, tidak akan terlayani karena harus menunggu jadwal periksa disebabkan membludaknya pasien. Sekarang kita sudah menambahkan dokter spesialis jantung lagi,” kata Tarmudi SKM., MKM selaku Humas RSUD Indramayu (6/6/2023).

Sekarang Poli Jantung RSUD Indramayu membuka pelayanan kesehatan kepada pasien yang ingin konsultasi maupun berobat pada setiap hari kerja (Senin – Jumat).

“Ini adalah salah satu wujud pelayanan kami kepada masyarakat Indramayu dan mewujudkan Visi Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur, dan Hebat) sebagaimana yang dicanangkan oleh Bupati Indramayu, Nina Agustina, S.H.,M.H.,C.R.A.,” pungkas Tarmudi.

Sementara itu, Aidil Basri salah seorang Pasien Poli Jantung RSUD Indramayu, yang berasal dari Kelurahan Lemah Abang Kecamatan Indramayu, merasa puas dengan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh RSUD Indramayu.

“Alhamdulillah sekarang ada penambahan dokter spesialis jantung di RSUD Indramayu, sekarang saya gak harus menunggu antrian panjang lagi, dan waktu pelayanannya pun bertambah menjadi setiap hari kerja,” tutur Pasien rawat jalan itu.

Aidil Basri selaku pasien berharap, dengan adanya dua dokter spesialis jantung di RSUD Indramayu ini, kedepannya masyarakat maupun pasien dapat terlayani dengan baik kesehatatannya.

(Tio)